Jombang. kompaspublik.com– Dua puluh (20) wanita pelayan Warung kopi (Warkop) pangku yang terletak dikawasan Desa Gambiran Kecamatan Mojoagung Kabupaten Jombang telah digarok oleh Operasi Cipta Kondisi (OCK) yang dipimpin Kabag Ops Polres Jombang, Kompol Kusen Hidayat dengan Padal KBO Intelkam dan Kanit Intel Polsek Mojoagung melibatkan 18 personil, yaitu dari Sat Intelkam (6 personil), Sat Sabhara (5 personil) serta Polsek Mojoagung (7 personil).
OCK ini dilaksanakan dalam rangka menciptakan situasi aman dan kondusif selama bulan suci Ramadhan, dan rutin digelar dibeberapa tempat wilayah Kabupaten Jombang. Sehingga 20 pelayan Warkop pangku yang terjaring OCK pada hari Senin (04/06/2018) pukul 23.30 WIB berasal dari beberapa Kabupaten di Jawa Timur. Diantaranya Kabupaten Jombang, Mojokerto dan Bojonegoro.
“Benar telah diamankan 20 wanita pelayan warung kopi pangku yang kedapatan sedang melayani pengunjung dengan mengenakan pakaian kurang sopan, apalagi sekarang dalam situasi bulan suci Ramadhan. Semua wanita yang terjaring dibawa ke Mapolres Jombang untuk dilakukan pendataan dan pemeriksaan, selanjutnya dikirim ke Dinas Sosial Kabupaten Kediri guna mendapat pelatihan selama 3 sampai 4 bulan”, Terang Kabag Ops Kompol Kusen Hidayat saat dikonfirmasi awak media melalui via Whatsapp. (*/Ded).
Sumber : suryamojo.com