Surabaya, Kompas Publik-Alumni angkatan 93 SMP YP 17 Surabaya menggelar bagi-bagi takjil gratis untuk masyarakat di Bulan Suci Ramadan. Kegiatan bagi-bagi takjil ini telah menjadi agenda rutin tiap bulan ramadan. Pembagian takjil dibagikan kepada pengendara jalan yang melintas di persimpangan Jalan Randu Surabaya.
Total ada 500 paket takjil gratis yang dibagikan, mayoritas untuk pengendara yang melintas di ruas jalan tersebut. Semua paket takjil yang disiapkan ludes kurang dari 20 menit. Ketua Panitia, Jarwo mengatakan kegiatan ini merupakan rangkaian merekatkan tali silaturahmi sekaligus reuni dengan tujuan mensyukuri dan menyemarakkan Ramadan 1439 H.
“Selain bentuk syukur kami, juga sebagai wujud kepedulian terhadap masyarakat. Sengaja kami bagikan ke pengendara agar mereka bisa berbuka tepat waktu apabila belum sampai di tempat tujuan tapi waktu berbuka sudah tiba,” katanya, Minggu (10/6/2018).
Pembagian takjil dilaksanakan langsung oleh alumni angkatan 93, serta mendapat dukungan langsung dari pihak sekolah. Tidak hanya itu, setelah pembagian ta’jil para anggota juga sempat berbuka bersama dengan menu unik berhias ikan dan mobil.
“Kegiatan ini mendapat dukungan dari semua pihak, termasuk dari anggota guru. Makanya acara ini akan terus kita lakukan, insyallah setiap tahun nantinya,” pungkas Jarwo.(ian)