Lokasi amblesnya jalan ini menjadi perhatian masyarakat yang ingin melihat kejadian tersebut. Saat ini Satpol PP, Polsek Gubeng, ambulans, sampai mobil pemadam kebakaran sudah bersiaga di lokasi kejadian.
Surabaya, Media KompasPublik.com – Jalan Raya Gubeng Surabaya ambles menganga seperti jurang, Selasa (18/12/2018) malam. Ini menyebabkan jalan terputus total, dan lalu lintas macet.
Amblesnya jalan menyerupai jurang karena kedalaman sekitar lebih dari 7 meter dan sepanjang sekitar 10 meter menganga di tengah jalan, hingga memutus akses lalu lintas.
Saat itu Satpol PP dan Polsek Gubeng masih melakukan usaha sterilisasi lokasi, karena banyak warga yang datang ingin melihat dari dekat.
Mengenai penyebab amblesnya Jalan Raya Gubeng, pejabat terkait belum mendapatkan informasi memberikan informasi detail atas kejadian tersebut. (an)