HOME // Daerah // Pemerintahan

BBWS Brantas Garap Embung Samiran Pamekasan

 Pada: Kamis, 27 Januari 2022

Pamekasan, Media Online Kompaspublik.com- Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Brantas bersilaturrahmi dengan Bupati Pamekasan, Madura, Jawa Timur, Baddrut Tamam di Peringgitan Dalam Mandhapa Aghung Ronggosukowati, Selasa (25/1/2022) sore. Dalam silaturrahim tersebut, BBWS memberitahukan tentang pengembangan pembangunan Embung di Desa Samiran Kecamatan Proppo yang rencananya akan dilaksanakan pada tahun 2022 dengan design tempat wisata.

Kapala BBWS Brantas, Hairuddin mengungkapkan, pihaknya akan meningkatkan pembangunan embung yang berlokasi di Desa Samiran tersebut dengan tambahan fasilitas yang memadai.

“Embung ini sebenarnya semuanya telah fungsional, tapi insyaallah kita akan tingkatkan lagi. Itu kapasitasnya sekitar 27 ribu liter kubik. Bangunannya kan ada dua, yang satu sudah bagus, yang satunya itu akan kita bangun proteksi dinding supaya tidak cepat hilang. Termasuk memperindah embung itu,” katanya.

Dia menambahkan, pihaknya menginginkan embung tersebut tidak hanya untuk air baku, melainkan bisa berfungsi untuk pariwisata masyarakat Pamekasan dengan membangun beberapa wahana wisata. Seperti lintasan di atas air dan fasilitas wisata lainnya. “Kalau neraca air ini bagus, kita akan maksimalkan. Tujuan embung samiran ini sebenarnya bisa menyuburkan daerah sekitar, kemudian nanti kalau ada paceklik air, nah embung ini yang akan mensuplai,” tambahnya.

Pihaknya bersilaturrahim dengan Bupati Pamekasan untuk memberitahukan rencana pembangunan embung dengan design wisata tersebut. Bahkan, pihaknya menginginkan Embung Samiran menjadi percontohan tempat wisata.

“Beliau datang kesini untuk membantu masyarakat Madura dan Pamekasan secara khusus, saya sampaikan terimakasih,” ujar Bupati Pamekasan, Baddrut Tamam.

Menurutnya, pembangunan Embung Samiran akan sangat membantu suplai air kepada masyarakat yang kekurangan air bersih. Termasuk suplai air kepada rumah sakit milik Provinsi Jawa Timur yang rencananya dibangun di wilayah Teja Timur Pamekasan.

Baca Juga :  PT. BSI Banyuwangi Gelar Lomba Karya Jurnalistik

“Dulu sempat dipertanyakan kebutuhan airnya oleh teman-teman (pembangunan rumah sakit, red). Nah, sekarang ini terjawab, makanya saya bahagia sekali. Kebutuhan air di wilayah Kecamatan Tlanakan dan kota ini masih kurang,” tandasnya.

Bupati yang akrab disapa Mas Tamam tersebut kembali menyampaikan terimakasih atas rencana pembangunan embung dengan design wisata dan penghijauan. Pembangunan tersebut akan mengurangi kebutuhan air masyarakat yang selama ini terjadi.

“Terimakasih setelah ini kalau ada fasibility studies, misalnya tentang embung ini. Semoga diberikan kelancaran,” pungkasnya. (pno/n)


Sudah dibaca : 126 Kali
 


Berkomentarlah yang bijak. Apa yang anda sampaikan di kolom komentar adalah tanggungjawab anda sendiri.