HOME // Daerah // Peristiwa // Politik

Tedi Setiadi, Sukseskan Reses II di Desa Cihamerang

 Pada: Jumat, 20 Mei 2022

Media Allround- Reses II (Kedua) DPRD Kabupaten Sukabumi Tahun Anggaran 2022, di Daerah Pemilihan II oleh Tedi Setiadi Anggota DPRD dari Fraksi Partai besutan Prabowo Subianto dari Partai Gerindra tersebut, terlihat dilaksanakan dengan sangat sukses.

Gelar acara Reses tersebut, di adakan di Kampung Pamengpek Legok Desa Cihamerang, Kecamatan Kabandungan, Jabupaten Sukabumi, Jawa Barat, pada hari ini, Kamis (19/5/2022), di hadiri oleh para unsur Masyarakat Desa Cihamerang para tokoh Alim Ulama, Pemuda, Babinsa dan Babinkamtibmas juga Kepala Desa Cihamerang (Dedih Hermawan) serta para unsur yang lainya.

Dalam satu hari ini, Tedi Setiadi juga mengadakan Reses di dua Desa, yaitu yang di adakan di aula kantor Desa Kalapanunggal, Kecamatan Kalapanunggal. Selain itu, di dalam Reses ini dihadiri oleh dua Kepala Desa, yakni Kepala Desa Kalapanunggal (Hendra), dan Kepala Desa Palasarigirang (Ujang Mamun).

Reses ini bertujuan guna untuk menyerap berbagai aspirasi serta usulan dari Masyarakat, untuk direalisasikan di tahun 2023 mendatang. Dan aspirasi yang di inginkan oleh Masyarakat, yaitu masih terkait sektor pertanian, infrastruktur, dan sarana ke agamaan.

Menurut Tedi Setiadi pada saat dimintai keterangan oleh awak Media ini, dirinya mengatakan, “kita akan lebih memberdayakan Kelompok Tani guna mendorong kemajuan ekonomi Masyarakat, Sebagai sarana penunjang,” terangnya.

Masih Tedi, dirinya akan berupaya sekeras mungkin demi membangun infrastruktur yang ada di Dapilnya. Dan untuk lainya, dirinya akan mengupayakan pengadaan sarana ke Agamaan. “Semua aspirasi Masyarakat yang terserap akan kami bawa ke rapat kerja DPRD. Lalu setelah itu, hasilnya kami sampaikan kepada pihak eksekutif untuk di masukkan ke dalam rencana pembangunan daerah,” ungkapnya.

Sambung Tedi, dirinya sudah menampung aspirasi Masyarakat didalam reses yang diadakan hari ini. Sehingga aspirasi Masyarakat yang sudah diserapnya itu, oleh dirinya akan di perjuangkan. “Intinya hasil reses yang diserap hari ini, kita tampung semua. Selanjutnya akan kami perjuangkan semaksimal mungkin, karena hal ini demi kepentingan Masyarakat,” pungkasnya. (e.hamid)

Baca Juga :  Komisi IV DPR Dorong Revisi Permentan Guna Atasi Kelangkaan Pupuk

Sudah dibaca : 57 Kali
 


Berkomentarlah yang bijak. Apa yang anda sampaikan di kolom komentar adalah tanggungjawab anda sendiri.