HOME // Daerah // Peristiwa // Serba Serbi

Adakan Jalan Sehat, Senam Merdeka dan Bazar Mini UMKM, MAKI Jatim Meriahkan HUT Kemerdekaan Ke – 79

 Pada: Minggu, 25 Agustus 2024

Sidoarjo, Media Allround – Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Indonesia ke 79 tahun 2024 kali ini berbeda dengan tahun sebelumnya, Warga Perum Permata Juanda kini bisa menggelar jalan sehat, senam merdeka dan bazar UMKM dengan sangat meriah.

Dalam semangat memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-79, Masyarakat Anti Korupsi (MAKI) bekerja sama dengan Pemerintah Jawa Timur turut serta dalam menyemarakan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI tahun 2024.

Acara jalan sehat, senam serta bazar mini perdana ini diadakan start di depan Perumahan Permata Juanda, Sidoarjo finish di Kantor Sekretariat Maki Jatim.

Kegiatan yang berlangsung pada minggu (25/08/24) pagi di depan Kantor Sekretariat Maki Jatim ini diikuti oleh puluhan masyarakat dari berbagai kalangan serta awak Media juga ikut meramaikan acara tersebut.

Sejak pagi, ribuan peserta sudah memadati area start di depan panggung Meriah Maki Jatim. Suasana semakin semarak dengan adanya senam pagi bersama Ketua RW 009.

Antusiasme masyarakat terlihat sangat tinggi, terbukti dengan habisnya kurang lebih 250 lembar tiket yang dibagikan secara gratis.

Tidak hanya jalan sehat, panitia juga menyajikan berbagai hiburan serta doorprise hadiah menarik, seperti pertunjukan musik yang menggembirakan.

Hadiah-hadiah menarik pun telah disiapkan untuk para peserta yang beruntung, dengan hadiah utama berupa 4 unit motor listrik, 4 unit lemari es, dan hadiah menarik lainnya.

Ketua MAKI JATIM, Heru Satriyo, mengungkapkan harapannya agar kegiatan ini dapat mempererat sinergi antara MAKI dan Masyarakat Sidoarjo khususnya dalam upaya mewujudkan pemerintahan yang bersih dan bebas korupsi.

“Kami berharap MAKI Jatim bisa terus bekerja sama dengan pemerintah daerah dalam menjalankan tugas kami sebagai LSM anti korupsi. Acara ini juga sebagai bentuk apresiasi kami kepada Masyarakat khususnya Masyarakat Sidoarjo,” ucap Heru.

Baca Juga :  BKKBN Jatim Bahas Strategi Percepatan Penurunan Stunting Lintas Sektor

Sementara itu Ketua RW Perum Permata Juanda, Trikora berharap acara perdana ini bisa menjadi awal yang baik bagi warga perumahan serta tetap eksis dalam melalukan kontrol terhadap pemerintah.

“Kami ucapkan terima kasih kepada seluruh kaluarga besar MAKI JATIM yang telah mengadakan acara jalan sehat dalam hari HUT ke 79 dan terlaksana dengan lancar, saya berharap acara yang seperti ini bisa berlangsung ditahun tahun yang akan datang.(an)


Sudah dibaca : 79 Kali
 


Berkomentarlah yang bijak. Apa yang anda sampaikan di kolom komentar adalah tanggungjawab anda sendiri.