HOME // Olahraga

Tim Pelatih PSMP Mengisyaratkan Penambahan Pemain.

 Pada: Jumat, 9 Februari 2018

MOJOKERTO. kompaspublik.com- Tim pelatih PS Mojokerto Putra (PSMP) akan melakukan evaluasi terkait perkembangan permainan anak asuhnya. Pelatih tim yang berubah nama Pakindo MP mengisyaratkan penambahan pemain. Hal ini disampaikan oleh Tim pelatih pada saat melihat hasil latihan rutin para pemain PSMP.

“Tim pelatih akan berkumpul untuk melakukan evaluasi. Karena melihat dilapangan ada kekurangan beberapa posisi pemain belum lengkap. Sehingga perlu segera ditambah pemain baru yang berkualitas,” Kata pelatih Pakindo MP, Jamal Yastro. Rabu (7/2/2018).


Hal Ini, lanjut Jamal, untuk menjaga permainan jika ada yang terkena akumulasi kartu maka ada pemain yang bisa diturunkan. Tim inti dan tim cadangan juga harus sama-sama bersaing agar tim cadangan tidak terlalu ketinggalan dengan tim inti.
“Ini jika sewaktu-waktu tim cadangan diturunkan. Kami akan evaluasi dan menyampaikan ke manajemen terkait hal ini,” Tegasnya. 


Tim berjuluk The Lasmojo tersebut, masih Jamal memaparkan, “hanya memiliki dua kiper, padahal seharusnya ada tiga kiper. Selain posisi kiper yang dinilai kurang, tim pelatih juga mengisyaratkan kurangnya pemain dengan posisi stoper dan striker. Jadi kalau melihat kondisi dilapangan, kiper kurang satu, stoper kurang satu dan striker juga kurang satu. Sehingga saat ini, jumlah pemain seluruhnya ada 23 pemain dan memang regulasi belum turun tapi tim yang ideal bisa sampai 25 pemain, bahkan sampai 26 pemain,” Paparnya. (Twi) 




Sumber: beritajatim.com
Baca Juga :  Ketua KONI Kabupaten Mojokerto Dengan Sekretaris PERTINA Propinsi Jatim, Dukung Pembentukan Pengurus PERTINA Kabupaten Mojokerto

Sudah dibaca : 93 Kali
 


Berkomentarlah yang bijak. Apa yang anda sampaikan di kolom komentar adalah tanggungjawab anda sendiri.