HOME // Uncategorized

Laporan Dugaan TIPIKOR Kota Kediri Jalan Ditempat

 Pada: Kamis, 5 April 2018
LSM GERAK “Siapkan Aksi Demo” Ke-Kejari
Kediri. kompaspublik.com– Nampaknya Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Kediri ada dugaan jalan ditempat dalam menyikapi dan menindak lanjuti laporan Masyarakat ataupun LSM terkait indikasi tindakan korupsi dilingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Kediri. Hal ini adanya pengakuan Gerakan Rakyat Anti Korupsi (GERAK) yang sering kali membuat dan mengirim laporan dugaan Tindak Pidana Korupsi (TIPIKOR) ke- Kejari Kota Kediri, tapi diduga tidak ada satupun yang disikapi dan tindak lanjuti sesuai fungsinya hingga perlu dipertanyakan. 
“Memang benar, kami akan menanyakan dan menagih penanganan terhadap laporan kami tentang dugaan Tipikor, kami tidak akan meninggalkan Kejaksaan Negeri Kota Kediri, apabila belum ditunjukan bukti yang signifikan tentang penanganannya., dan juga kami akan tidur, makan dan mandi, alias akan kemah di depan kantor Kejaksaan sampai kami benar-benar yakin akan adanya penanganan yang serius dari Kejaksaan Kota. Bahkan nanti, Minggu depan atau hari Senin, kita sudah siap turun aksi,” Tegas Siswondo, Ketua LSM GERAK kepada awak media.
Seperti diketahui, masih Siswondo menjelaskan, tentunya didalam beberapa bulan terakhir ini, LSM GERAK aktif melaporkan dan melakukan aksi unjuk rasa di Kejari Pemkot Kediri, antara lain kasus PD Pasar, RTH Brantas dan terakhir Beras Rastra yang diduga tidak layak konsumsi,” Jelasnya. 
“Pastinya, pemberitahuan adanya aksi demo GERAK sudah masuk Polresta, dan kami juga minta dukungan LSM lokal beserta Masyarakat Kediri.” Kata penutup Siswondo.
Sepertinya, jika tidak ada halangan, aksi demo GERAK akan dilaksanakan tanggal 9 April sampai 13 april 2018. (twi).
 Sumber : beritaoposisi.co.id
Baca Juga :  Dapat Remisi Kemerdekaan, 3 Napi Langsung Bebas

Sudah dibaca : 94 Kali
 


Berkomentarlah yang bijak. Apa yang anda sampaikan di kolom komentar adalah tanggungjawab anda sendiri.